Uraian ini adalah mengenai apa itu PC Tablet atau bisa saja langsung dikatakan tablet saja, merupakan jenis  personal komputer yang memiliki fleksibilitas yang lebih daripada PC biasa maupun laptop karena berukuran kecil seperti buku hingga mudah dibawa. Karakter alat ini ialah mempunyai layar sentuh bisa dengan jari atau pena digital (stylus) sebagai fungsi kontrol paling utama serta tetap bisa menggunakan keyboard ataupun mouse yang bongkar pasang seperti komputer umumnya. Pengguna PC Tablet bisa melakukan kegiatan kantor seperti menulis, browsing, menonton video hingga  memotret. Biasanya PC Tablet sudah memiliki bundle aplikasi penunjang selain tentunya operating system. Ukuran diagonal tablet seperti ini lebih lebar dari tujuh inchi, dari segi dimensi inilah yang memperlihatkan perbedaan dengan smartphone dan juga PDA.

Seperti yang tadi sekilas tertulis diatas walaupun tablet pc bisa langsung digunakan tanpa memakai alat input keyboad, mouse dan lainnya ada juga jenis Hibrida dimana sudah ada beredar 13 tahun silam yang detachable keyboard. Namanya teknologi memang terus berkembang beragam kelebihan dari setiap vendor selalu unik dan berbeda ada PC Tablet yang bisa dilipat, docking system, keyboard fisik yang disembunyikan dengan cara digeser ataupun diputar. Banyak juga perusahaan yang melirik pasar PC Tablet diantaranya ialah Amazon, Archos, Apple, HP, HTC, Microsoft, Motorola, RIM, Samsung, Sony  dan banyak lainnya.
Tiap merek dari komputer tablet menggunakan sistem operasi yang berbeda pula, karena wajar dalam persaingan pasar untuk bisa meraih simpati dari pengguna dan yang umum dipakai sebagai sistem operasi sebuah PC Tablet adalah Android milik Google, IOS milik Apple, Windows milik Microsoft dan QNX milik RIM.

Fungsi utama dari PC Tablet
  • Berselancar dengan teknologi Wireless seluler yang menggunakan kanal 2G, 3G, 4G ataupun WiFi
  • Menerima dan mengirim E-mail 
  • Interaksi dengan jaringan media sosial
  • Berkirim pesan singkat dan chat
  • Video calling
  • GPS navigasi satelit
  • Merekam video
  • Memotret Objek hingga edit standar
  • E-book reader
  • Gaming
  • Memutar video dan musik.
Saya kira cukup lengkap untuk bisa mengetahui apa itu PC Tablet serta apa saja yang bisa dilakukan dengan memiliki PC Tablet karena anda bisa tahu fungsinya.

1 comments:

gan ane join yang ke 100

join balik ya

nice post:) dulur

Balas