Sama halnya dengan sebuah perjalanan yang panjang sebuah makna begitu berarti bagi saya, meskipun dikemudian hari akan terseret seiring perkembangan yang ada. Dari kesekian kalinya mencoba mengikuti berbagai macam event akhirnya bisa juga menorehkan hasil yang lumayan. Menengok kebelakang atas apa yang pernah dilakukan seperti dibawah ini :

  • TOP 1 Oli sintetik mobil-motor Indonesia - pertama kali mengikuti ajang seo dari top 1 oli mendapatkan t-shirt. Sampai saat posting ini dibuat hanya ada 16 link dari 7 domain berbeda.
  • kerajaanhosting Masa Depan Hosting Indonesia - ajang yang satu ini cukup lucu juga karena sampai dua kali daftar, pertama yang didaftarkan adalah sebuah url page bukan url posting dan menggunakan kata kunci url yang salah dan hanya mendapatkan 19 link dengan 10 domain berbeda.
  • Bejubel Market Place Terbaik Indonesia - Ajang yang satu ini untuk mempopulerkan sebuah toko online gratis, masih kandas juga karena memang masih jauh perjalanan, dilihat pun hanya mendapatkan 1.135 link dari 41 source domain berbeda.
  • Voucher Hotel Murah di RajaKamar.Com - Sudah berharap bisa nyalip ternyata masih jauh dari harapan, tapi ini menjadi sebuah pengalaman luar biasa. Dilihat hanya mendapatkan 352 dari 93 domain.
  • Adira Asuransi Kendaraan Terbaik Indonesia - Event yang sangat besar namun seperti biasa blog saya tertelan lautan serp yang begitu dalam. Mendapatkan jumlah link 2.371 dari 62 source domain berbeda.
  • Ban Terbaik di Indonesia GT Radial - kontes seo dari dapur pacu ini paling banyak linknya namun dari source domain yang tidak memiliki bobot yang tinggi, jumlahnya 17.927 dari 39 domain.
  • Software Online Akuntansi Multi Cabang Tercepat Termurah - Event untuk omega accounting yang hanya memperebutkan 1 buah hadiah, repotnya hanya duduk dibelakang dan mencari tahu bagaimana caranya bisa mendapatkan posisi 1. Kandas hanya memperoleh link 1.835 dari 26 domain.
  • Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik - Event dari PT Zahir Internasional sempet terkena sandbox dan berhasil keluar ketika sudah beres event, ada link terkait sejumlah 9.744 dari 116 domain.
  • Ultrabook Notebook Tipis Harga Murah Terbaik - Masih lumayan hangat dipikiran ketika mengikuti event dari acerid, mendapatkan t-shirt hehe dan link 14.624 dari 233 domain berbeda.
  • Promo Member Alfamart Minimarket Lokal Terbaik Indonesia - Ini adalah yang baru saja selesai dan sepertinya berbuah hasil yang lumayan dari sekian panjang daftar event saya rasakan ini adalah terberat, kenapa ? karena ingin sekali rasanya meraih hasil terbaik. Kalau dilihat sepintas baru saja terkumpul 4.490 tautan dari 207 domain berbeda.
Semua catatan masa lalu yang berkaitan dengan link adalah hasil investigasi ala kadarnya dari google webmaster tool untuk catatan pribadi blog saya ini. Tidak ada maksud apapun, sebagai catatan kecil yang setidaknya membuka lebih jauh tentang apa dan bagaimana supaya jauh lebih baik dan baik lagi.

15 comments

Wah keren mas.. Boleh nih bagi-bagi ilmunya mas.

Balas

banyak banget sob ngikut kontes seonya. banyak juga pengalaman yang didapat.

Balas

Banyak juga kontes yang sudah diikuti ya Sob,, sampai akhiranya bisa juara.
Semoga sukses di kontes yang lain ya Sob....

Balas

@ide ilmunya sudah tersebar oleh para senior yang terdahulu
@santai sejenak, iya kebetulan lagi beruntung saja.
@ray ferdian, kalau tidak pernah ikut maka tidak akan mengetahui bagaimana caranya.
@iklan mading belum ada sasaran tembak lainnya sob, ayo cari informasi lagi.

Balas

weiz. perjalanan spiritual :D, selamat ya gan, itu pembagiannya di jakarta ya?trus katanya ada pelatihan seo atau apalah itu, kalau dapat info baru, diposting y gan!

Balas

@sejuta trik hehe iya aib masa lalu mungkin lebih tepatnya menurut saya, tadi baca berdasarkan email dari penyelenggara ada seminar sosial media dan akan ada 530 contest Alfamart jilid 2,

Balas

Ternyata yang selama ini anda tanam buahnya dapat dipetik di alfamart y gan? saya kena sandbox 2 kali di alfamart gan... selamat atas kemenangan anda gan!

Balas

@kabpemalang Alhamdulillah mas, indikasi kena sandbox nya kenapa ? mungkin terlalu banyak artikel yang mirip di internal, saya pernah sandbox waktu kontes zahir. Obatnya komentar ke PR 3 keatas, (saran mas subhan aka seoblogger)

Balas

hmm... saya harus belajar mulai dari sini

Balas

@pranamoelya yang orang cirebon, tidak harus dari sini mas, ditempat lain juga bisa,, sukses untuk usaha hosting nya!

Balas

akan kah kontes berikutnya menambah si ling ling back :P wkwkkww jadi weh nostalgia voucher hotel telat naek #gondok wkwkwkwkw

Balas

Makin banyak kontes seo yang diikuti kemampuan seo pun akan makin terasah ni. Keren mas bro
Moga2 kontes seo yang mas bro ikuti berjalan baik dan membuahkan hasil yang gemilang, sukses selalu

Balas

wah saya kebetulan kena sandbox, saya sudah melakukan beberapa saran dari berbagai sumber, namun ada yg mau saya tanyakan..kira2 butuh berapa lama untuk keluar dari sandbox jika sudah berusaha untuk keluar..?

thanks dan salam kenal

Balas

@77 dulu pernah kena, dalam arti tulisan posting yg pernah ke index tiba2 deindex,, saya coba kasih backlink PR3, cabut blogroll dan sundulan artikel dari blog satu tema. biasanya 1 minggu

Balas